OLAHRAGA

Yuk, Ekspresikan dan Warnai Dirimu 10 Maret 2019 di Senggigi!

NUSRAMEDIA.COM, LOMBOK BARAT – Gempa bumi yang melanda NTB 2018 lalu, seakan jadi cambuk bagi warga NTB.

Pasalnya, akibat atau dampak gempa yang terjadi begitu terasa hampir dari segala sisi. Baik ekonomi, pariwisata (agen travel, pusat ole-ole), bahkan terjadinya penurunan jumlah tamu hotel di wilayah Senggigi Lombok Barat.

Meski demikian, Pemerintah Daerah Lobar bersama pelaku pariwisata seakan tidak ingin berlarut meratapi kedukaan tersebut.

Sebagai upaya nyata, dalam waktu dekat akan diadakan sejumlah event untuk kembali memulihkan pariwisata Lombok.

Baik event berskala lokal maupun nasional di antaranya adalah menggelar “Event Color Run” yang akan digelar bulan depan tepatnya pada Ahad, 10 Maret 2019 mendatang.

Pemda Lobar melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) sebagai inisiator event yang menarget 4-5 ribuan peserta tersebut.

Adapun disponsori oleh berbagai pelaku pariwisata dengan sponsor utamanya adalah Montana Premier Senggigi Hotel. Tentunya, kegiatan ini juga akan menjadi ajang bergensi bagi kalangan millenial.

“Inikan sponsor utamanya (hotel) Montana, kemudian ada juga sponsorship lain sebanyak 21 yang siap membantu pelaksanaan ini,” jelas Kadispora Lombok Barat, Maad Adnan, di Lombok Barat.

Event Color Run jelas Adnan, adalah event olahraga yang memadukan olahraga, seni dan pariwisata dengan peserta yang sudah terdaftar sudah mencapai sekitar 2000 an peserta. “Jadi (target) estimasi kita sekitar 4-5 ribu peserta,” kata Adnan optimis.

Target dari event yang digelar ini kata Adnan, bukan saja warga atau kaum millenial NTB. Namun diperuntukan pula bagi para turuis mancanegara untuk di ikutsertakan di dalamnya.

Dimana upaya ini masih kata dia, adalah semata-mata meyakinkan kepada masyarakat di luar NTB dan mancanegara bahwa Lombok sudah kembali pulih.

“Dengan Event ini mudah-mudahan meyakinkan masyarakat luar terutama di luar Lombok NTB untuk bisa datang ke Lombok dalam rangka untuk berwisata. Jadi kita meyakinkan bahwa Lombok ini sudah aman sudah layak didatangi dan mari kita berwisata ke daerah kita lombok tercinta,” ajaknya.

Sementara itu, GM Montana Premier Senggigi Hotel, Binang Odik Alam, sebagai pihak sponsor utama di event ini menjelaskan, bahwa event warna warni tersebut memperebutkan hadiah utama yakni sebuah sepeda motor dan 15 voucher menginap di hotel berbintang 1-5 di wilayah Lombok serta banyak hadiah menarik lainnya.

“Bebas memilih hotel dengan voucher yang didapat itu,” kata Odik meyakinkan.

Untuk diketahui, bahwa acara yang akan digelar tiap tahun tersebut akan dimulai pada pukul 06.00 wita dengan titik start di depan hotel Montana dengan jarak tempuh 7 KM menuju ke Hotel Puri Saron arah utara dan kembali lagi ke Montana.

Bagi msyarakat dan kaum millenial di NTB dan di luar NTB yang mau daftar jadi peserta color run silahkan langsung hubungi Hotel Montana, daftarnya gratis! (NM1)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini